GenPI.co - Pelatih Manchester United Ruben Amorim mengatakan timnya pantas menang melawan Rangers.
"Ini sulit untuk diterima karena kami tidak pantas bermain imbang. Saya rasa adil untuk mengatakan kami pantas memenangkan pertandingan ini," ucap Ruben Amorim dikutip dari laman resmi klub, Jumat (24/1).
Manchester United nyaris gagal meraih kemenangan saat menjamu Rangers pada pekan ketujuh Phase League Liga Europa 2024/25, Jumat (24/1) dini hari WIB.
Bertanding di Old Trafford Stadium, Manchester United membuka keunggulan lewat gol yang dicetak Matthijs de Ligt pada menit ke-23.
Namun, gol mantan pemain Juventus tersebut langsung dianulir oleh VAR karena terdapat pelanggaran dalam prosesnya.
Kubu Manchester United baru bisa membuka keunggulan pada babak kedua, tepatnya pada menit ke-52 lewat gol bunuh diri pemain Rangers, Jack Butland.
Rangers sempat menyamakan kedudukan pada menit ke-88 lewat gol yang dicetak oleh Cyriel Dessers.
Sempat dikira akan berakhir dengan skor imbang, Manchester United pada akhirnya berhasil meraih tiga poin lewat gol yang dicetak Bruno Fernandes pada menit ke-90+2.
"Kami sudah tahu bahwa ini akan sulit dan kami memulai dengan baik. Tempo permainan sangat membantu. Kami menciptakan peluang terbaik dan pantas menang," tutur Amorim.
Kemenangan tersebut membawa Manchester United naik ke peringkat empat klasemen Phase League Liga Europa 2024/25 dengan torehan 15 poin dari tujuh pertandingan.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News