GenPI.co - Manchester United dikabarkan bakal mendapatkan bek kiri yang baru pada bursa transfer Januari 2025.
Dilansir dari Daily Mail, Sabtu (11/1), bek kiri yang bersedia bergabung ke Manchester United itu bernama Nuno Mendes.
Nuno Mendes merupakan pemain asal Portugal yang saat ini masih membela Paris Saint-Germain (PSG).
Meski membela klub kaya raya asal Prancis, Nuno Mendes masih sulit bersaing untuk mendapatkan tempat utama.
Mantan pemain Sporting CP itu dikabarkan ingin hengkang dari PSG demi mendapatkan jam terbang yang tinggi.
Ruben Amorim yang juga berasal dari Portugal menyadari hal tersebut dan ingin meminang mantan anak asuhnya itu ke Old Trafford Stadium.
Nuno Mendes tidak mempermasalahkan posisi Manchester United yang tengah terpuruk di Liga Primer Inggris.
Pasalnya, bek berusia 22 tahun tersebut hanya ingin mendapatkan jam terbang untuk dipanggil ke Timnas Portugal jelang Piala Dunia 2026.
PSG sejatinya tidak ingin melepas Mendes, mengingat sang pemain masih berusia muda dan dapat menjadi aset masa depan klub.
Namun, Mendes dikabarkan menolak perpanjangan kontrak yang disodorkan oleh PSG demi bergabung dengan Ruben Amorim di Manchester United.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News