GenPI.co - Persija Jakarta mendatangkan amunisi baru bek asal Brasil, Pablo Andrade untuk mengarungi putaran kedua BRI Liga 1 2024/2025.
Persija mengontrak Pablo selama putaran kedua Liga 1 dengan opsi perpanjangan diproyeksikan untuk memperkuat posisi bek kiri.
Kehadiran Pablo ini menambah kedalaman skuad Persija di lini belakang setelah sebelumnya ada Firza Andika dan Dony Tri Pamungkas.
Pablo pun diminta bisa berkompetisi dengan Firza dan Dony untuk menempatkan siapa sosok terbaik di pos ini.
“Semuanya sangat cepat, di pagi hari saya mengetahui ada tawaran dan pada malam hari semuanya terselesaikan. Ketika kedua belah pihak berminat tidak ada alasan untuk menunggu,” kata Pablo, dikutip ligaindonesiabaru.com, Selasa (7/1).
Pablo pun bertekad membantu rekan-rekannya demi Persija menjadi juara.
“Saya tahu saya akan pergi ke klub besar. Tujuan saya adalah untuk selalu menang. Jadi saya ingin membantu rekan satu tim saya menjadi juara,” papar dia.
Sebelum mendarat di Jakarta, dia sudah menjalin komunikasi dengan pelatih Carlos Pena.
“Dia menelepon saya dan menjelaskan bahwa saya berada di klub dengan suasana kekeluargaan yang kuat, kota (Jakarta) yang baik, dan mereka (keluarga besar Persija) akan menyambut saya dengan baik. Hal ini membuat saya lebih tenang,” beber pemain kelahiran Rio de Janeiro, 15 Februari 1994 tersebut.
Sebelum berlabuh ke Persija, dia bermain di Liga Finlandia atau Veikkausliiga bersama FC Lahti.
Di musim terakhirnya dia bermain sebanyak 19 kali dengan 18 laga sebagai starter dan sekali sebagai pemain pengganti.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News