Masa Pinjaman Rampung, Zalnando Kembali ke Persib Bandung

01 Januari 2025 15:30

GenPI.co - Bek kiri Zalnando kembali ke Persib Bandung setelah menjalani masa peminjaman di PSIS Semarang.

Zalnando akan kembali berseragam Persib Bandung di putaran kedua Liga 1 2024/2025.

Pelatih PSIS, Gilbert Agius, mengucapkan terima kasih atas dedikasi Zalnando selama bersama PSIS.

BACA JUGA:  Persis Solo vs Persib Bandung: Awas, Rekor Buruk Terulang

Zalnando diketahui dipinjam PSIS Semarang di separuh musim Liga 1 2024/2025.

Meskipun singkat, Gilbert mengaku terkesan dengan attitude Zalnando selama bersama Laskar Mahesa Jenar.

BACA JUGA:  Geser Persebaya Surabaya dan Kalahkan Persis Solo, Persib Bandung Juara Paruh Musim Liga 1

"Zalnando adalah pemain yang sangat profesional dan memiliki attitude yang sangat bagus,” kata Gilbert, dikutip psis.co.id, Rabu (1/1).

Zalnando juga selalu memberikan yang terbaik saat latihan dan bertanding.

BACA JUGA:  Dapat Jatah Libur 3 Hari, Pemain Persib Bandung Diminta Jaga Kondisi Fisik

“Contoh yang bagus buat pemain muda. Semoga Zalnando selalu sukses dan terima kasih banyak selama separuh musim kompetisi," papar Gilbert.

Selama berada di PSIS, dia bermain sebanyak 13 penampilan.

Dari laga tersebut, 7 di antaranya dia bermain penuh selama 90 menit.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co