Bos Juventus Buka-bukaan soal Rumor Joshua Zirkzee

16 Desember 2024 11:00

GenPI.co - Salah satu petinggi Juventus Cristiano Guintoli buka-bukaan soal rumor Joshua Zirkzee.

Cristiano Guintoli yang menjabat sebagai Direktur Juventus itu mengatakan bahwa rumor Joshua Zirkzee merapat ke Allianz Stadium hanya angin lalu saja.

Hal penting bagi Guintoli bukan tentang akan mendatangkan siapa pada bursa transfer Januari 2025, tetapi menunggu kesembuhan Arkadiusz Milik yang tengah cedera.

BACA JUGA:  Manchester City Dihajar Juventus, Pep Guardiola Beri Sikap Terpuji

"Apakah kami akan merekrut Zirkzee pada Januari 2025? Kami saat ini hanya menunggu Milik pulih dari cedera," ungkap Guintoli dikutip dari Football Italia, Senin (16/12).

Posisi Zirkzee di Manchester United saat ini tengah tidak baik-baik saja sejak kedatangan Ruben Amorim.

BACA JUGA:  Kunci Kemenangan Juventus atas Manchester City: Bermain dengan Hati

Striker asal Belanda itu mendapatkan banyak kritik karena dinilai malas untuk bergerak mencuri bola atau mencari ruang.

Rumor Zirkzee akan hengkang kian menguat mengingat bursa transfer Januari 2025 di depan mata.

BACA JUGA:  Legenda Manchester United Tidak Ingin Klubnya Datangkan Paul Pogba

Apalagi Manchester United juga membutuhkan dana segar untuk mendatangkan pemain baru sesuai keinginan Ruben Amorim.

Terkait Zirkzee yang sudah tidak dinginkan Manchester United, Guintoli tidak ingin berkomentar banyak.

"Saya hanya bisa bilang bahwa Zirkzee merupakan pemain yang sangat bagus, tetapi dia kini terikat kontrak bersama Manchester United," beber Guintoli.

Meski demikian, Zirkzee sendiri dikabarkan masih ingin bertahan di Manchester United dan berusaha untuk mendapatkan tempatnya sebagai striker utama tim.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co