Dapat Kontrak Baru, Kehebatan Eliano Reijnders Dibongkar Direktur PEC Zwolle

07 Desember 2024 02:00

GenPI.co - Kehebatan Eliano Reijnders dibongkar oleh Direktur Teknis PEC Zwolle Gerry Hamstra.

Adik dari Tijjani Reijnders dinilai memiliki bisa bermain di berbagai posisi yang dibutuhkan oleh pelatih.

Hal tersebut diungkapkan oleh Gerry setelah pihak PEC Zwolle memperpanjang kontrak Eliano Reijnders.

BACA JUGA:  Shin Tae Yong Beber Harapannya ke Mees Hilgers dan Eliano Reijnders

"Eliano merupakan pemain jebolan klub. Dia dapat ditempatkan di berbagai posisi dan itu membuatnya menjadi pemain yang sangat menarik. Saya senang kami juga dapat mempertahankan Eliano untuk dua musim ke depan," ucap Gerry dikutip dari laman resmi klub, Jumat (6/12).

Selama membela PEC Zwolle, Eliano pernah memainkan sembilan posisi yang diinginkan oleh berbagai macam pelatihnya.

BACA JUGA:  Eliano Dapat Pesan Membara dari Bintang AC Milan Jelang Timnas Indonesia vs Jepang

Adapun sembilan posisi tersebut ialah bek kanan, bek kiri, gelandang tengah, gelandang kanan, gelandang kiri, gelandang serang, winger kanan, winger kiri, dan striker.

Terkait kontrak barunya, Eliano mengaku senang karena dirinya memang tumbuh besar dan berkembang sebagai pemain sepak bola bersama PEC Zwolle.

BACA JUGA:  Sumardji soal Eliano Reijnders yang Tak Dipilih Shin Tae Yong: Anak yang Baik

"PEC Zwolle adalah klub saya. Saya merasa betah di sini dan saya menikmatinya di sini," kata pemain Timnas Indonesia itu.

Berdasarkan data dari transfermarkt, Eliano secara resmi menjadi pemain sepak bola profesional untuk Zwolle pada 2018 saat berusia 17 tahun. Sejak itu, Eliano telah bermain di berbagai posisi di klub masa kecilnya tersebut.

Pada perjalanan kariernya, pemain yang kini berusia 24 tahun itu sempat dipinjamkan ke Utrecht selama setahun.

Meski masih berusia muda, Eliano terhitung sudah 98 kali membela Zwolle dan kian mendekati sejarah untuk menorehkan rekor 100 pertandingan.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co