GenPI.co - Inter Milan ketiban sial jelang big match melawan AS Roma pada ajang Serie A Italia.
Pasalnya, salah satu pemain Inter Milan yakni Piotr Zielinski dikabarkan absen membela klub berjuluk La Beneamata tersebut.
Piotr Zielinski akan absen saat Inter Milan menghadapi AS Roma, setelah klubnya mengumumkan bahwa gelandang Polandia itu mengalami cedera paha.
Melalui laman resminya, Inter mengatakan bahwa setelah kembali membela timnas, sang pemain mengalami cedera.
Diketahui, Piotr Zielinski akan menjalani sejumlah tes di Milan terhadap kendala di paha kanannya.
“Kondisinya akan dimonitor setiap hari,” tulis keterangan resmi Inter dikutip pada Jumat (18/10).
Pada musim ini, Zielinski telah empat kali membela Inter dari total tujuh pertandingan yang telah dimainkan Nerazzurri di Liga Italia.
Dirinya menyumbang gol untuk timnas Polandia pada pertandingan Nations League melawan Kroasia, yang berakhir imbang 3-3.
Pada pertandingan itu, Zielinski harus digantikan pada menit ke-74 akibat cedera.
Juara bertahan Serie A Italia, Inter Milan akan melawat ke Roma pada Minggu (20/10).
Inter saat ini tertinggal dua poin dari pemuncak klasemen Napoli, dengan torehan 14 poin.
Pelatih Simone Inzaghi juga tidak akan dapat memainkan Nicolo Barella, yang belum pulih sepenuhnya dari cedera paha. Posisi Barella mungkin akan diisi pemain Italia lainnya Davide Frattesi.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News