GenPI.co - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Republik Indonesia terus mempromosikan olahraga rekreasi sebagai bagian dari upaya untuk membangun masyarakat yang sehat, bugar, bahagia, dan produktif.
Pernyataan ini disampaikan pada pembukaan Hari Kridha Olahraga yang berlangsung pada Jumat (1/7) pagi, di Plaza Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat.
"Terima kasih bapak-ibu komunitas olahraga masyarakat dan seluruh pejabat serta pegawai Kemenpora, hari ini kita bersyukur bisa terus berolahraga," kata Tenaga Ahli (TA) Menpora Syamsul Qomar.
"Syukur kita selanjutnya, bahwa atas kontribusi bapak-ibu semua komunitas, hari ini Festival Olahraga Rekreasi Nasional (Fornas) akan dibuka, temanya luar biasa, Ayo Olahraga, Masyarakat Sehat, Bugar, Gembira, dan Produktif. Disinilah Kemenpora terus mendorong dengan menggaungkan melalui Jum'at Kridha," tambahnya.
FORNAS Tahun 2022 diikuti oleh 55 Induk Olahraga Nasional dan 12 cabang olahraga rekreasi masyarakat dengan total peserta lebih dari 11.000 orang, yang akan berlangsung selama tujuh hari dari tanggal 1 Juli hingga 7 Juli 2022. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News