Panaskan Mesin Jelang Laga Lawan PSBS Biak, Persija Jakarta Gelar Uji Coba

07 September 2024 14:30

GenPI.co - Persija Jakarta memanaskan mesin dengan menggelar uji coba sebagai persiapan melawan PSBS Biak pada Kamis (12/9).

Persija bertanding uji coba vs Perserang di lapangan latihan Jakarta International Stadium (JIS), Kamis (5/9) sore.

Dalam laga ini, pelatih Carlos Pena mencoba seluruh pemain yang ada.

BACA JUGA:  Persija Jakarta Punya 2 Kiper Bagus, Carlos Pena Bersyukur

Namun demikian, skuadnya minus Rizky Ridho, Muhammad Ferarri, dan Witan Sulaeman yang tengah bergabung dengan Timnas Indonesia.

Sedangkan Dony Tri Pamungkas dan Aditya Warman masih diberi libur setelah membela Timnas Indonesia U-20.

BACA JUGA:  Lawan Persija Jakarta, Persis Solo Mulai Beber Janji

“Menurut saya, ada baiknya kami bertanding hari ini (vs Perserang) agar tidak kehilangan ritme bermain di kompetisi. Sekarang kami harus bekerja dengan baik hingga pertandingan melawan PSBS,” kata Carlos Pena, dikutip ligaindonesiabaru.com, Sabtu (7/9).

Persija menang telak 6-1 dalam laga uji coba ini. Meskipun begitu, Carlos Pena tak melihat hasil.

BACA JUGA:  Tantang Persija Jakarta, Persis Solo Bertekad Bangkit

Dia mengaku fokus bagaimana timnya menjalankan strategi tim dengan baik.

Jru taktik asal Spanyol ini mengaku puas dengan kinerja anak didiknya.

“Saya senang dengan apa yang telah kami kerjakan. Di waktu yang tersisa sebelum melawan PSBS, kami akan menambal kekurangan dan memaksimalkan hal positif yang telah kami buat,” ungkap dia.

Persija memiliki 7 hari tersisa sebelum menantang PSBS di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (12/9), pukul 19.00 WIB.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co