GenPI.co - Pelatih Timnas Indonesia U-19 Indra Sjafri berharap tuah Jawa Timur jelang final Piala AFF U-19 2024.
Jawa Timur menjadi 'rumah' tersendiri bagi Indra Sjafri setelah pada edisi 2013 di Sidoarjo, pelatih asal Batang Kapas, Sumatrra Barat itu mengantarkan generasi Evan Dimas dan kawan-kawan menjadi juara Piala AFF U-19 untuk pertama kalinya.
Pada edisi tahun ini di Surabaya, Indra kembali Indonesia ke final Piala AFF U-19 untuk kedua kalinya.
Hal tersebut kian manis karena memecahkan rekor belum pernah menang melawan Malaysia U-19 pada laga semifinal dengan kemenangan 1-0 melalui gol Muhammad Alfharezzi Buffon pada menit 77 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (27/7).
Kemenangan pada laga final Senin (29/7) melawan Thailand U-19 akan membuat Indonesia mengoleksi dua gelar juara Piala AFF U-19 dari dua kali penampilan final.
"Saya bersykur kami bisa ke final. Seperti yang disampaikan kemarin, ini final kedua saya di Jawa Timur dan mudah-mudahan Jawa Timur menjadi kota yang baik untuk saya," kata Indra dikutip dari Antara, Minggu (28/7).
Untuk persiapan menjelang final melawan anak-anak asuhan Emerson Pereira nanti, Indra mengatakan pekerjaan rumah pertamanya adalah memulihkan kondisi para pemain.
"Thailand tadi juga menang dan akhirnya ketemu lagi dengan mereka," kata Indra.
Lebih lanjut, Indra pun menyinggung soal waktu recovery para pemainnya yang lebih singkat dibandingkan Thailand.
"Dia menang beberapa jam recovery dan saya minta tim dokter tadi segera bekerja malam ini tentang siapa-siapa saja pemain yang cedera dan memberikan pemulihan yang cepat terhadap pemain," bebernya.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News