Lini Belakang Makin Kokoh, Persik Kediri Gaet Bek Tengah Jebolan Palmeiras

19 Juli 2024 12:30

GenPI.co - Persik Kediri belum puas meski sudah memiliki 6 pemain asing untuk Liga 1 2024/2025.

Persik melanjutkan aktivitas di bursa transfer Liga 1 dengan menggaet bek tengah asal Brasil Brendon Lucas.

Brendon Lucas menjadi pemain asing baru untuk memperkuat lini pertahanan Persik.

BACA JUGA:  Tambah Amunisi, Persik Kediri Rekrut 4 Pemain Muda

Pemain kelahiran 29 Mei 1995 ini direkrut Persik Kediri dari klub Vietnam, Ho Chi Minh.

Pemain jebolan Palmeiras ini menjadi andalan di Ho Chi Minh.

BACA JUGA:  Persik Kediri Klaim Bebas dari Sanksi FIFA, Direktur: Kami Bersyukur

Dia nyaris bermain di seluruh pertandibgan yang dimainkan Ho Chi Minh.

Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide, mengatakan masih butuh tambahan pemain untuk meningkatkan kualitas lini belakang.

BACA JUGA:  Tambah Kekuatan, Persik Kediri Rekrut Majed Osman

Maka dari itu, dia mendatangkan Brendon Lucas yang berposisi sebagai bek tengah.

"Faktanya memang kami saat ini baru memiliki 3 bek tengah yakni Vava Mario, Hamra Hehanusa dan pemain baru Didik Wahyu. Jadi memang masih diperlukan tambahan untuk memperkuat posisi ini," kata dia, dikutip persikfc.id, Jumat (19/7).

Kedatangan Brendon menggantikan posisi Anderson do Nascimento, pemain asal Brasil lain yang kontraknya berakhir di musim lalu.

Brendon diketahui banyak malang melintang di Liga Portugal.

Dia terlihat sudah hadir di Kediri dan mengikuti sesi latihan di Stadion Brawijaya Kediri, Kamis (18/7) sore .(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co