GenPI.co - Madura United memanfaatkan bursa transfer Liga 1 untuk terus mendatangkan pemain baru.
Hal ini menyusul eksodus para pemain yang meninggalkan Madura United. Total sampai hari ini sudah 13 pemain yang bergabung ke Madura United.
Salah satunya adalah Haudi Abdillah yang akan mengisi pertahanan tim yang ditinggalkan pemain asing Cleberson dan Fachruddin Aryanto.
Direktur Utama PT PBMB, Annisa Zhafarina, berharap kedatangan Haudi membawa dampak signifikan pada tim.
“Semoga kali ini bisa ikut mengantarkan Laskar Sape Kerrab lebih baik lagi,” kata dia, dikutip ligaindonesiabaru.com, Sabtu (6/7).
Annisa menyebut Haudi memiliki pengalaman yang cukup di sepak bola Indonesia dan Asia bersama mantan timnya Bali United.
Dia membeberkan di musim ini Madura United akan menjalani liga domestik dan kompetisi di level Asia.
"Haudi adalah pemain yang pernah bermain di kancah Asia. Ini tentunya menjadi alasan kami untuk merekrutnya," ungkap Annisa.
Selama berseragam Bali United sejak musim 2018/2019, Haudi Abdillah bermain sebanyak 66 kali.
Sedangkan di level Asia Haudi tampil sebanyak 7 kali dengan mencetak 1 gol.
"Ia juga ikut serta mengantarkan Bali United juara Liga 1 dua kali berturut-turut. Semoga kali ini bisa ikut mengantarkan Laskar Sape Kerrab lebih baik lagi," jelas dia.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News