GenPI.co - Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie menjalani pertandingan yang sangat berat pada semifinal French Open 2019.
Dia harus bertarung tiga gim sebelum menekuk wakil Denmark Viktor Axelsen dengan skor 7-21, 22-20, 21-19 di Paris Coubertin Stadium, Sabtu (26/10).
BACA JUGA: French Open 2019: Anthony Ginting Tak Berdaya di Depan Chen Long
Jojo, sapaan karib Jonathan, benar-benar kepayahan pada gim pertama. Dia pun harus puas hanya mendapat tujuh poin.
Pertandingan berjalan jauh lebih seru pada gim kedua. Jojo yang beberapa kali unggul terus dipepet oleh Axelsen.
Namun, dia berhasil memetik kemenangan dengan skor 22-20. Jojo sempat tertinggal 9-6 pada gim ketiga.
Dia bahkan sempat tertingal 10-19. Akan tetapi, Jojo tidak menyerah. Dia sukses menekuk Axelsen dengan skor 21-19.
“Yang saya lakukan tadi hanya berdoa dan tidak putus asa,” kata Jojo.
BACA JUGA: Lolos ke Final French Open 2019, Minions Berpeluang Obati Luka
Dia menambahkan, Axelsen mengalami keram saat skor 10-19 untuk keunggulan wakil Denmark itu.
“Jadi, saya mencoba main lebih sabar, main reli dan tidak langsung menyerang lawan,” imbuh Jojo.
Di babak final, Jonatan akan berhadapan dengan tunggal putra andalan Tiongkok Chen Long.
Jojo belum pernah meraih kemenangan dari tujuh kali pertemuan. Terakhir di Malaysia Open 2019, Jonatan kalah 21-12, 10-21, 15-21. (pbsi)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News