GenPI.co - Paris Saint-Germain (PSG) menghancurkan kutukan yang mendera mereka selama delapan tahun seusai membungkam Real Sociedad.
Momen tersebut dipastikan saat PSG bertandang ke markas Real Sociedad pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2023/24, Rabu (6/3) dini hari WIB.
Bertanding di Stadion Reale Arena, San Sebastian, PSG hanya mambutuhkan hasil imbang saja untuk bisa lolos pada laga kali ini.
Pasalnya, PSG berhasil meraih kemenangan atas Sociedad dengan skor 2-0 pada leg pertama di Parc des Princes, Paris.
Meski begitu, pada leg kedua anak asuh Luis Enrique sama sekali tidak mengendurkan serangan mereka.
PSG mampu mencuri keunggulan terlebih dahulu setelah umpan Ousmane Dembele dapat dikonversikan menjadi gol oleh tendangan Kylian Mbappe pada menit ke-15.
Mbappe kembali menambah gol pada menit ke-55 seusai menerima terobosan dari Lee Kang In.
Sociedad merespons gol tersebut lewat aksi Mikel Merino memanfaatkan bola muntah dari sapuan Donnarumma pada menit ke-89.
Pertandingan pun berakhir dengan skor 2-1 untuk PSG, dan anak asuh Luis Enrique itu berhak lolos ke babak 8 besar dengan agregat 4-1.
Seusai laga, sebuah catatan unik pun tercipta. Squawka mengabarkan bahwa PSG untuk pertama kalinya berhasil meraih dua kemenangan pada dua leg fase gugur Liga Champions sejak 2016 atau delapan tahun yang lalu.
Kala itu di musim 2015/16, PSG meraih kemenangan dengan skor masing-masing 2-1 atas Chelsea di babak 16 besar.
Selain itu, ini juga pertama kalinya PSG berhasil lolos ke babak 8 besar Liga Champions sejak musim 2020/21.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News