368 Tenaga Kesehatan Siaga Selama Piala Dunia U-17 di Surabaya

07 November 2023 13:50

GenPI.co - Sebanyak 368 tenaga kesehatan disiagakan Pemerintah Provinsi Jawa Timur selama pelaksanaan Piala Dunia U-17 di Surabaya pada 10 November hingga 2 Desember 2023.

Ratusan nakes ini berada di fasilitas layanan kesehatan (fasyankes) yang buka selama 24 jam di sekitar arena pertandingan Piala Dunia U-17 di Surabaya.

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa mengatakan tim medis ini berasal dari Dinkes Kota Surabaya, Kabupaten Gresik, dan Sidoarjo.

BACA JUGA:  87 CCTV Siap Amankan Piala Dunia U-17 di Stadion Manahan Solo

"Anggota tim medis akan bertugas di beberapa titik yaitu di venue (arena) latihan, tempat pertandingan, hingga hotel," kata dia, Selasa (7/11).

Selain itu, setiap fasyankes memberikan layanan terintegrasi dengan efisien yang dapat diakses secara daring.

BACA JUGA:  Peserta Grup B Piala Dunia U-17 Tiba di Solo, Termasuk Timnas Spanyol U-17

"Kami telah menunjuk penanggung jawab untuk masing-masing rumah sakit selama penyelenggaraan. Pembiayaan atlet, ofisial dan wasit ditanggung oleh asuransi secara cashless (nontunai) maupun reimburse (membayar kembali)," ungkap dia.

Dukungan kesehatan yang disiapkan dan disiagakan ini meliputi penyediaan layanan kesehatan terdiri dari seorang dokter, 2 perawat dan 2 mobil ambulans.

BACA JUGA:  Ingin Cetak Sejarah, Timnas Mali U-17 Bidik Juara Piala Dunia U-17

Di sisi lain, pihaknya juga menyiapkan layanan medis untuk atlet di arena kompetisi, latihan, dan nonkompetisi.

Ada 8 rumah sakit rujukan yang ditunjuk dalam penyelenggaraan Piala Dunia u-17 di Surabaya, yaitu Rumah Sakit Umum Dserah (RSUD) dr Soetomo, RSUD BDH Surabaya, RS Mitra Keluarga Satelit Surabaya, RS National Hospital, RS PHC Surabaya, RS Semen Gresik, RS Mayapada Surabaya, dan RS Premiere.

Di setiap RS ini siaga ruangan IGD, layanan rawat jalan, rawat inap untuk atlet, ofisial, wasit, delegasi FIFA, serta tamu-tamu penting lainnya.

Khofifah menyebut RS yang ditunjuk ini telah memenuhi spesifikasi dan permintaan dari FIFA melalui PSSI.

"Kami juga telah menyampaikan surat kepada setiap rumah sakit terkait penyiagaan tenaga kesehatan dan fasyankes," papar dia.

Pertandingan Piala Dunia U-17 di Kota Surabaya dipusatkan di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya.

Di stadion ini akan digelar babak penyisihan dan 16 besar pada 10,13,16, dan 21 November 2023.(ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co