Dibantai Newcastle di Old Trafford, Manchester United Ukir Sejarah Buruk

02 November 2023 07:15

GenPI.co - Manchester United mengukir sejarah buruk seusai dibantai oleh Newcastle United di Old Trafford Stadium.

Kekalahan telak Manchester United itu terjadi saat menjamu Newcastle United pada putaran keempat Carabao Cup 2023/24, Kamis (2/11) dini hari WIB.

Bertanding di Old Trafford Stadium, Manchester United diprediksi akan bangkit seusai menelan kekalahan 0-3 dari rival sekotanya, Manchester City pada ajang Liga Primer Inggris.

BACA JUGA:  Menang Dramatis, Manchester United Ukir Sejarah di Luar Nalar

Namun, yang terjadi di atas justru membuat para fans Setan Merah di dunia gigit jari. Pasalnya, klub kesayangannya itu kembali dibantai 0-3 oleh Newcastle.

Miguel Almiron membuka keunggulan Newcastle United saat pertandingan baru berjalan 28 menit.

BACA JUGA:  Tersingkir dari Manchester United, Jadon Sancho Merapat ke Juventus

Tak lama berselang, Manchester United kembali kebobolan untuk kali kedua lewat aksi Lewis Hall pada menit ke-36.

Newcastle United mengunci kemenangan lewat gol yang dicetak oleh Joe Willock pada menit ke-60.

BACA JUGA:  3 Klub Ingin Jadon Sancho Bila Dibuang Manchester United

Kekalahan 0-3 dari Newcastle United membuat anak asuh Erik ten Hag pun harus tersingkir dari ajang Carabao Cup 2023/24.

Tak hanya itu saja, Squawka mencatat bahwa Manchester United mengukir sebuah sejarah buruk.

Manchester United untuk pertama kalinya dalam 61 tahun terakhir menelan kekalahan dua kali secara beruntun di Old Trafford dengan kebobolan tiga gol.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co