GenPI.co - Striker Timnas Indonesia U-22 Ramadhan Sananta blak-blakan mengenai dua gol yang dia cetak ke gawang Myanmar.
Seperti diketahui, Ramadhan Sananta menjadi salah satu sosok yang menuai sorotan saat membantu Timnas Indonesia U-22 membantai Myanmar 5-0 pada Kamis (4/5).
Gol pertama Ramadhan Sananta dicetak lewat penalti pada menit 31, sedangkan gol kedua dicetak pada menit 60.
Seusai laga, striker PSM Makassar itu mengaku bersyukur bisa mencetak gol ke gawang Myanmar sesuai dengan janjinya.
"Alhamdulillah saya bisa mencetak gol pada pertandingan sore ini. Tentunya gol ini buat bangsa kita, juga untuk orang tua saya yang sudah mendoakan saya sejauh ini," kata Ramadhan Sananta, Kamis (4/5).
Meski tidak bermain selama 90 menit, Ramadhan Sananta bisa dikatakan bermain cukup baik di atas lapangan.
Ditarik keluarnya pemain berusia 20 tahun bukan karena ada masalah namun karena pelatih berusaha memberikan kesempatan pemain lain untuk unjuk kemampuan.
"Gol ini bukanlah segalanya, semoga ke depan saya bisa lebih kerja keras lagi dan bisa mencetak gol lagi ke depannya," kata Ramadhan Sananta.
Hingga laga kedua Grup A, Ramadhan Sananta sudah mengemas dua gol dan berpeluang terus bertambah.
Pasalnya, masih ada dua pertandingan di fase grup yakni melawan Timor Leste dan tuan rumah Kamboja.(Ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News