Bantai Chelsea, Arsenal Mempertegas London Itu Merah!

03 Mei 2023 09:20

GenPI.co - Pembantaian yang diterima oleh Chelsea mempertegas bahwa Arsenal saat ini adalah penguasa London.

Derby London tersaji saat Arsenal menjamu Chelsea pada laga lanjutan Liga Primer Inggris 2022/23, Rabu (3/5) dini hari WIB.

Pada laga yang berlangsung di Emirates Stadium, Arsenal memperlihatkan perbedaan kelasnya dengan Chelsea.

BACA JUGA:  Rekor Membuktikan Sudah Sepantasnya Manchester City di Atas Arsenal

Chelsea yang tengah dalam kondisi buruk, bisa dikatakan bukan tandingan dari Arsenal yang berada di papan atas klasemen Liga Primer Inggris 2022/23.

Perbedaan itu terlihat ketika Martin Odegaard mampu membuka keunggulan untuk The Gunners pada menit ke-18.

BACA JUGA:  Meski Dibantai Manchester City, Arsenal Ukir Sejarah Baru

Tak berselang lama, mantan pemain Real Madrid tersebut menggandakan keunggulannya pada menit ke-31.

Striker Arsenal, Gabriel Jesus, juga tak luput mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-34.

BACA JUGA:  Jelang Lawan Chelsea, Arsenal Yakin Masih Bisa Juara Liga Primer Inggris

Sedangkan satu gol hiburan Chelsea dicetak oleh pemain muda mereka, Noni Madueke, pada menit ke-65. Skor 3-1 untuk Arsenal pun menjadi hasil akhir pertandingan.

Kemenangan atas Chelsea membuat Arsenal kini mengukuhkan posisinya sebagai penguasa London.

Dilansir dari Squawka, Arsenal menjadi tim pertama dalam sejarah yang tidak pernah kalah dalam 12 Derby London di satu musim Liga Primer Inggris, di mana 10 di antaranya berujung kemenangan.

Selain itu, Opta juga mencatat bahwa Arsenal menjadi tim pertama yang berhasil meraih 150 kali kemenangan dalam Derby London.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co