GenPI.co - Striker Manchester City Erling Haaland mencetak rekor gila setelah membantu timnya membantai Arsenal.
Manchester City menjamu Arsenal pada laga lanjutan Liga Primer Inggris 2022/23, Kamis (27/4) dini hari WIB.
Bermain di Etihad Stadium, Manchester City membantai Arsenal dengan skor yang amat sangat telak, 4-1.
Kemenangan Manchester City hadir berkat gol yang dicetak oleh Kevin De Bruyne (7', 54'), John Stones (45+1') dan Erling Haaland (90+5'), sedangkan Arsenal sempat membalas melalui Rob Holding (86').
Manchester City masih menduduki posisi kedua klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan torehan 73 poin dari 31 pertandingan.
The Citizens terpaut dua poin dari Arsenal yang menempati peringkat pertama, namun sudah memainkan 33 laga.
Skuad asuhan Pep Guardiola tercatat mendominasi jalannya pertandingan dengan melepaskan 14 tembakan yang sembilan di antaranya tepat sasaran dan menguasai 53 persen bola.
Selain berhasil meraih tiga poin, Manchester City juga tercatat menorehkan sebuah rekor baru.
Rekor baru tersebut datang dari sang striker, Erling Haaland, yang mana kini telah mencetak 33 gol pada musim perdananya di Liga Primer Inggris.
Dicatat oleh Opta, raihan 33 gol Haaland itu merupakan yang tertinggi dalam sejarah Liga Primer Inggris.
Raihan 33 gol Haaland berhasil mengalahkan rekor gol milik Mohamed Salah (32 gol), Luis Suarez, Cristiano Ronaldo, dan Alan Shearer (31 gol).(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News