Stadion Klub Inggris Punya Orang Indonesia Dipakai Salat Id 700 Jemaah

23 April 2023 10:00

GenPI.co - Prenton Park, stadion milik klub Inggris bernama Tranmere Rovers kepunyaan orang Indonesia itu diketahui dipakai untuk salat Id oleh 700 jemaah.

Klub Liga Inggris, Tranmere Rovers menggelar salat Idulfitri di kandang mereka, Stadion Prenton Park viral di media sosial.

Kegiatan ini diselenggarakan berkat kerja sama Tranmere Rovers dengan Pusat Masjid dan Komunitas Wirral Deen.

BACA JUGA:  Ribuan Warga di Aceh Menggelar Salat Idulfitri pada Kamis Ini

Melansir dari laman Tranmere, Sabtu (22/4), Wirral Deen Centre mengklaim lebih dari 700 orang ikut dalam salat Idulfitri di stadion tersebut.

BACA JUGA:  163.829 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek pada H-3 Idul Fitri 1444 H

"Bisa melaksanakan salat Idulfitri di Prenton Park milik Tranmere Rovers merupakan kebahagiaan yang tulus bagi seluruh komunitas," ujar Ketua Komunitas di Wirral Deen Ibrahim Syed.

BACA JUGA:  Idulfitri di Malaysia Tak Bisa Lepas dari Rendang dan Baju Baru

"Kami memiliki lebih dari 700 orang menghadiri salat hari ini. Bagi saya sendiri, itu sangat berarti bagi seluruh komunitas karena, lahir dan dibesarkan di sini," ucap Syed menambahkan.

Wirral Deen berterima kasih kepada Tranmere Rovers yang begitu peduli dengan setiap komunitas di lingkungan klub.

Tranmere Rovers menjadi klub Liga Inggris kedua yang menyelenggarakan salat Idulfitri setelah Blackburn Rovers.

Tranmere Rovers merupakan klub yang dimiliki oleh orang Indonesia, keluarga Wanandi dari Santini Group.

Saat ini Lukito Wanandi yang juga dikenal sebagai pengusaha asal Indonesia tercatat sebagai Direktur Tranmere Rovers.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co