GenPI.co - Veteran ganda putra Indonesia Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan membeberkan target di Kejuaraan Asia 2023.
Badminton Asia Championships atau Kejuaraan Asia 2023 akan digelar pada 25-30 April.
Indonesia dipastikan meloloskan empat wakil di sektor ganda putra yakni Fajar Alfian/Rian Ardianto, Hendra/Ahsan, Leo Rolly/Daniel Marthin, Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Sebagai pasangan ganda putra Indonesia paling senior, Hendra/Ahsan rupanya tidak mematok target tinggi.
Dalam keterangannya, Hendra memastikan persiapan maksimal telah dilakukan, tetapi kondisi cedera Ahsan belum pulih sepenuhnya.
"Dari saya persiapan latihannya sudah maksimal, tetapi memang Ahsan kan belum 100%. Jadi, tinggal bagaimana nanti berbicara strategi di lapangan. Mau main seperti apa tergantung lawannya juga nanti," tutur Hendra dikutip dari PBSI, Kamis (20/4).
Menurut Hendra, semifinal merupakan target tertinggi bagi The Daddies pada Kejuaraan Asia 2023.
"Target kami juga tidak terlalu muluk-muluk, delapan besar atau semifinal sudah cukup bagus sekarang," imbuhnya.
Sementara itu, Ahsan mengaku bahwa kondisi cedera lututnya membaik 60-70%, dan masih membutuhkan terapi.
"Kondisi lutut kiri saya sekarang sudah cukup baik, tetapi tetap masih harus dalam perawatan, setiap hari masih diterapi." jelas Ahsan.
Sementara itu, pada babak pertama Hendra/Ahsan akan berhadapan dengan pemenang dari kualifikasi Grup B.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News