GenPI.co - Klub Barcelona mencetak rekor dalam sejarah LaLiga Spanyol setelah mengalahkan Athletic Bilbao.
Pada ajang LaLiga Spanyol 2022/23 pekan ke-25, Barcelona melakoni laga tandang ke markas Athletic Bilbao, Senin (13/3) dini hari WIB.
Bermain di San Mames Barria, markas Bilbao, Barcelona sempat mengalami kesulitan dalam mencetak gol pada laga tersebut.
Padahal, La Blaugrana memegang kendali permainan sampai 64 persen dibandingkan Bilbao yang hanya memegang 36 persen.
Anak asuh Xavi Hernandez baru bisa mencetak gol pada menit ke-45+1 lewat aksi Raphinha setelah menerima umpan dari Sergio Busquets.
Gol tersebut menjadi satu-satunya gol yang tercipta pada laga itu. Pertahanan kokoh Bilbao membuat Robert Lewandowski dan kawan-kawan kesulitan untuk menambah angka.
Skor 1-0 pun menjadi hasil akhir pertandingan. Barcelona kembali meraih kemenangan dan tiga poin bertambah di klasemen LaLiga Spanyol 2022/23.
Kemenangan tersebut tak hanya mempertegas Barcelona di puncak klasemen LaLiga Spanyol, tapi juga menorehkan rekor baru.
Dilansir dari Opta, Barcelona kini hanya kebobolan delapan kali dari 25 laga pada ajang LaLiga Spanyol 2022/23.
Catatan tersebut menjadi yang paling sedikit, sekaligus menciptakan sebuah rekor baru dalam sejarah LaLiga Spanyol.
Sebelumnya, rekor gol paling sedikit dalam 25 laga dipegang oleh Atletico Madrid pada 1990/91 dan Deportivo la Coruna pada 1993/94 dengan 10 kali kebobolan.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News