GenPI.co - Arya Sinulingga selaku Anggota Exco PSSI mengungkapkan bila kelanjutan kompetisi Liga 2 akan dibahas dalam acara Sarasehan Sepak Bola.
Sekadar informasi, Sarasehan Sepak Bola akan diadakan oleh Erick Thohir selaku Ketua Umum PSSI di Surabaya pada Sabtu (4/3).
Salah satu poin utama dalam pembahasan Sarasehan Sepak Bola itu adalah mengenai konsep kompetisi Liga 1 dan nasib Liga 2.
Arya pun menjelaskan bila Sarasehan Sepak Bola adalah implementasi program dari Erick Thohir, yang juga diminta oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).
"Pertemuan di Surabaya itu rembuk penentuan mengenai konsep Liga 1 dan Liga 2, hal ini merupakan implementasi program jangka pendek yang seperti disampaikan Pak Erick dan juga seperti yang diminta oleh Pak Jokowi," ujar Arya, Jumat (3/3).
Konsep dan sistem liga, lanjutnya, akan didiskusikan dengan masing-masing klub termasuk persoalan degradasi klub kontestan Liga 1.
"Semua akan dibahas di sana, klub yang akan menyepakati apakah Liga 2 diteruskan atau ada tim yang degradasi di Liga 1, semuanya klub yang akan memutuskan," katanya.
Pria yang juga menjabat sebagai Staf Khusus III Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu juga menjabarkan poin lain dalam acara sarasehan.
Salah satunya adalah pembahasan mengenai pertandingan-pertandingan yang ditunda akibat perizinan yang belum ada.
"Ini hal yang penting untuk disampaikan, Pak Jokowi sudah memberi jaminan untuk membicarakan hal itu dengan Kapolri, jadi nantinya tiga bulan sebelum pertandingan izin sudah turun," kata Arya.
Selain itu, PSSI juga akan mengumumkan tempat Training Center (TC) bagi Tim Nasional (Timnas) Indonesia yang sudah ditargetkan oleh Presiden Jokowi.
"Lapangan untuk TC maupun stadion juga akan diumumkan di sana, tempatnya di IKN dan Desember sudah jadi," ujarnya.(Ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News