GenPI.co - Persiapan yang dilakukan oleh Shin Tae Yong pada Timnas Indonesia U-20 membuat pelatih Irak U-20 takjub dibuatnya.
Pelatih Irak U-20, Emad Mohammed Ridha, mengagumi langkah yang dipersiapkan oleh Shin Tae Yong jelang Piala Asia U-20 2023.
Irak U-20 sendiri berada di grup A Piala Asia U-20 2023, bersama dengan Indonesia, Suriah, dan tuan rumah Uzbekistan.
Sebagai seorang pelatih, Emad telah memantau perkembangan ketiga lawannya tersebut satu per satu, termasuk Indonesia.
Teruntuk Timnas Indonesia U-20, Emad memuji langkah Shin Tae Yong yang telah mempersiapkan timnya dengan matang dan serius.
"Kami memiliki informasi lengkap tentang tim yang akan kami hadapi di Tashkent, kami akan melawan Indonesia, tim yang telah mempersiapkan diri dengan sempurna untuk Piala Asia,” kata Emad dilansir Kooora, Selasa (28/2).
Seperti diketahui, Timnas Indonesia U-20 telah melalui proses pemusatan latihan atau training centre (TC) jangka panjang di bawah kepemimpinan Shin Tae Yong.
TC jangka panjang tersebut bertujuan untuk mempersiapkan Hokky Caraka dan kawan-kawan menghadapi beberapa turnamen besar ke depannya.
Selain Piala Asia U-20 2023 yang sudah di depan mata, Timnas Indonesia U-20 juga akan melakoni partai Piala Dunia U-20 2023 sebagai tuan rumah.
Di Piala Asia U-20 2023, Timnas Indonesia U-20 berada di Grup A bersama tuan rumah Uzbekistan, Irak dan Suriah. Skuad Garuda Nusantara akan melawan Irak pada 1 Maret, lalu berduel dengan Suriah pada 4 Maret, dan bersua Uzbekistan pada 7 Maret 2023.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News