GenPI.co - Kemenangan atas Porto pada ajang Liga Champions membuat Inter Milan berhasil memecahkan sebuah rekor baru.
Inter Milan melakoni laga kandang dengan menjamu Porto pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022/23, Kamis (23/2) dini hari WIB.
Bermain di Giuseppe Meazza Stadium, Inter Milan yang berstatus sebagai tuan rumah mendominasi jalannya pertandingan.
Anak asuh Simone Inzaghi itu berhasil memegang kendali pertandingan dengan penguasaan bola mencapai 60 persen.
Tak hanya itu, klub berjuluk La Beneamata tersebut juga menguasai jumlah tendangan dengan total 10 kali dan empat di antaranya tepat sasaran.
Dari empat tendangan tepat sasaran tersebut, satu di antaranya berbuah gol hasil dari aksi Romelu Lukaku pada menit ke-86.
Skor 1-0 itu tak mampu dibalas oleh Porto, yang harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-78. Alhasil, Inter pun meraih kemenangan di kandangnya sendiri.
Keberhasilan Lukaku dan kawan-kawan mengalahkan Porto nyatanya menorehkan sebuah rekor baru dalam sejarah Liga Champions.
Dilansir dari Squawka, Inter Milan untuk pertama kalinya berhasil meraih tiga kali kemenangan secara beruntun di kandang sendiri pada ajang Liga Champions.
Terakhir kali Inter menang tiga kali beruntun di kandang pada ajang Liga Champions, klub asal Milan tersebut meraih gelar juara Liga Champions musim 2009/10.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News