Borneo FC vs Persija Jakarta 1-0: Ompong, Macan Rawan Degradasi

27 September 2019 22:25

GenPI.co - Pertandingan Borneo FC vs Persija Jakarta pada lanjutan Liga 1 2019 menjadi mimpi buruk bagi tim tamu.

Persija ditekuk Borneo FC dengan skor 0-0 dalam laga di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat (27/9).

Kedua tim bermain dengan ketat pada babak pertama. Kedua tim gagal mencetak gol pada paruh laga.

BACA JUGA:

Borneo FC vs Persija Jakarta: Macan Terancam Ompong Tanpa Simic

Persija vs Barito Putera, 1-0 Macan Kemayoran Tak Jadi Degradasi

Petaka bagi Persija datang pada babak kedua. Penyerang Borneo FC Lerby Eliandry sukses mencetak gol pada menit ke-66.

Gol tunggal Lerby membawa Borneo FC memperpanjang tren positif pada Liga 1 2019.

Pesut Etam, julukan Borneo FC, tidak terkalahkan dalam enam pertandingan terakhir.

Tim besutan Mario Gomez itu sukses memetik dua kemenangan dan empat hasil imbang.

Tambahan tiga poin mendongkrak posisi Borneo FC ke peringkat empat klasemen dengan nilai 34.

Di sisi lain, kekalahan atas Borneo FC menambah berat perjuangan Persija keluar dari peringkat papan bawah.

Saat ini Persija menduduki peringkat ke-14 klasemen dengan koleksi 20 angka.

Tim berjuluk Macan Kemayoran itu terancam untuk turun lagi ke zona degradasi. (arumanto/antara)

Video seru hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co