Sekjen Perbasi Nirmala Dewi Ungkap Alasan Tolak Jadi Calon Anggota Exco PSSI

18 Januari 2023 18:30

GenPI.co - Sekretaris Jenderal Pengurus Pusat Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (PP Perbasi) Nirmala Dewi menolak untuk masuk dalam bursa perebutan kursi anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI periode 2023-2027.

Sebelumnya, nama Nirmala Dewi tercantum dalam daftar 78 bakal calon Anggota Exco PSSI yang dirilis pada Senin (16/1/2023).

Nirmala Dewi mengaku ingin fokus terlebih dahulu untuk menyelesaikan ajang FIBA World Cup 2023 yang akan digelar 25 Agustus hingga 10 September 2023.

BACA JUGA:  Gagal ke Final FIBA Asia Cup, Pelatih Yordania: Cukup Menyakitkan

Indonesia, bersama dengan Jepang dan Filipina diketahui akan menjadi tuan rumah untuk gelaran basket sedunia tersebut.

"Terima kasih kepada voter yang mendorong saya, tetapi sekali lagi memang kemarin saya tidak mengembalikan formulir (ketersediaan dicalonkan) karena fokus saya sedang membenahi FIBA World Cup," ujar Nirmala Dewi di Kantor Kemenpora, Jakarta, Selasa (17/1/2023).

BACA JUGA:  Raffi Ahmad Ditunjuk Sebagai Local Ambassador FIBA World Cup 2023

Meskipun demikian, dia tidak menutup kemungkinan kalau nantinya akan kembali ke dunia sepak bola lagi.

Wanita 44 tahun itu sebelumnya pernah menjabat sebagai Direktur Marketing dan Promosi PT SOM, manajemen pengelola klub Sriwijaya FC.

BACA JUGA:  Perbasi Targetkan Venue FIBA World Cup Sudah Bisa Dipakai Sebelum Agustus 2023

"Mohon dukungannya menyelesaikan tugas saya di situ (FIBA WC, red). Masalah nanti balik lagi ke bola atau tidak, saya tidak tahu," jelasnya.

Sebagai informasi tambahan, timnas Basket Indonesia sendiri nantinya tidak akan turut serta dalam gelaran FIBA World Cup karena gagal lolos kualifikasi.

Satu negara yang sudah dipastikan akan bermain di Indonesia, yakni Kanada yang diperkuat beberapa pemain NBA, seperti Andrew Wiggins dan Shai Gilgeous-Alexander.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co