Timnas Argentina Ketiban Sial, Lionel Messi Absen Lawan Kroasia

12 Desember 2022 13:17

GenPI.co - Timnas Argentina ketiban sial menyusul kabar sang kapten Lionel Messi yang terancam absen melawan Kroasia.

Kabar Lionel Messi yang terancam absen jelang laga semifinal Piala Dunia 2022 melawan Kroasia tak lepas dari kontroversi yang terjadi setelah Argentina membungkam Belanda.

Seperti diketahui, Messi sempat bersitegang dengan pelatih Belanda, Louis van Gaal, sesudah Argentina menang lewat adu penalti.

BACA JUGA:  Messi Ngamuk Lihat Weghorst Saat Wawancara: Apa Lihat-lihat, Bodoh?

Tak hanya Louis van Gaal, Messi juga sempat tertangkap kamera bersitegang dengan asisten Louis van Gaal sekaligus legenda Barcelona, Edgar Davids.

Hal tersebut pun membuat induk sepak bola dunia, FIFA, membuka proses investigasi terhadap Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) atas potensi pelanggaran kode Disiplin dalam duel perempat final Piala Dunia 2022 melawan Belanda.

BACA JUGA:  Dibungkam Lionel Messi, Louis van Gaal Pensiun dari Timnas Belanda

"Komite Disiplin FIFA telah membuka proses investigasi terhadap Asosiasi Sepak Bola Argentina karena potensi pelanggaran pasal 12 (Pelanggaran pemain dan ofisial) dan 16 (Ketertiban dan keamanan di pertandingan) dari Kode Disiplin FIFA selama pertandingan Belanda vs Argentina yang berlangsung pada 9 Desember," demikian pernyataan resmi FIFA, Senin (12/12).

Tak hanya Argentina beserta Messi saja yang kena, Belanda pun akan diinvestigasi oleh FIFA.

BACA JUGA:  Diamuk Lionel Messi, Wasit Piala Dunia 2022 Ini Langsung Pulang Kampung

"Selain itu Komite Disiplin FIFA telah membuka proses [investigasi] terhadap Asosiasi Sepak Bola Belanda karena potensi pelanggaran pasal 12 Kode Disiplin FIFA sehubungan dengan pertandingan yang sama," sambung pihak FIFA.

Jika investigasi tersebut menghasilkan hukuman untuk Argentina, besar kemungkinan beberapa pilar Albiceleste yang melakukan protes berlebihan akan terkena sanksi.

Termasuk Messi dan Emiliano Martinez, yang sempat melakukan kritikan tajam kepada wasit Mateu Lahoz yang memberikan tuduhan terlalu berpihak kepada Belanda.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co