GenPI.co - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Anthony Ginting harus mengorbankan temannya sendiri yakni Jonatan Christie agar bisa lolos ke semifinal BWF World Tour Finals 2022.
Perjalanan Anthony Ginting pada BWF World Tour Finals 2022 berjalan cukup mulus dengan mengamankan dua kemenangan beruntun.
Setelah menumbangkan rekan senegaranya, Jonatan Christie pada laga perdana yang digelar Rabu (7/12) dengan skor 6-21, 21-10, 21-9.
Ginting melanjutkan tren positif dengan mengalahkan wakil Taiwan, Chou Tien Chen pada laga kedua Grup B BWF World Tour Finals 2022.
Pada laga yang digelar di Nimibutr Arena, Bangkok, Thailand, Kamis (8/12), Ginting sukses meraih kemenangan melalui rubber game dengan skor 21-14, 12-21, 21-19.
Dua kemenangan ini membuat posisi Ginting sekarang menempati puncak klasemen Grup B, tetapi sayangnya hasil ini belum cukup untuk mengamankan tiket ke semifinal.
Ginting masih menyisakan satu pertandingan pemungkas Grup B melawan andalan Singapura, Loh Kean Yew yang akan menjadi penentuan nasibnya.
Langkah tercepat untuk memastikan tiket tersebut yakni Ginting wajib meraih kemenangan atas Loh Kean Yew.
Namun, jika hasil pertandingan tidak sesuai harapan, Ginting masih berpeluang lolos dengan cara mengorbankan Jonatan Christie.
Ya, Ginting setidaknya harus berharap agar Chou Tien Chen mengalahkan Jonatan pada laga lainnya agar dia bisa lolos dari Grup B.
Jika hanya bisa memenangkan satu game melawan Loh Kean Yew, Ginting pun masih bisa lolos apabila Chou Tien Chen menang satu game melawan Jonatan.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News