GenPI.co - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Ferry Paulus mengatakan tiga laga tunda Liga 1 baru akan digelar di luar bubble.
Tiga laga tersebut ialah sisa pertandingan pada pekan ke-11, yakni Persib Bandung vs Persija Jakarta, PSIS Semarang vs Bhayangkara FC, dan Barito Putera vs PSM Makassar.
Ferry memastikan tiga pertandingan tersebut tidak akan dilakukan pada bubble yang masih diusahakan untuk dilangsungkan pada Desember 2022.
“(Tiga laga itu, red) setelah bubble. Ya, bisa digelar dengan penonton,” tuturnya seusai rapat koordinasi di Auditorium Wisma Kemenpora, Jakarta Pusat, Senin (28/11).
Dia mengatakan hal tersebut dilakukan karena keterbatasan waktu dan jadwal yang terlalu padat.
“Soalnya waktu terlalu rapat. Enggak mungkin, kan, ada tiga pertanidngan. Kalau dimasukkan di jadwal itu, sampai pekan ke-17 akan terganggu,” ujar Ferry.
Sebagaimana diketahui, Liga 1 diharapkan bisa kembali bergulir Desember 2022 dan rencananya akan dilakukan dengan sistem bubble.
Jawa Tengah dan Yogyakarta direncanakan sebagai tempat kembali berlangsungnya kompetisi sepak bola tertinggi di Indonesia itu.
Ferry mengatakan bubble hanya dilangsungkan untuk menyelesaikan putaran pertama Liga 1 yang menyisakan enam pekan.
“Putaran kedua setelah bubble, sangat memungkinkan dengan (adanya, red) penonton. Semua tergantung izin kepolisian,” pungkas mantan Direktur Olahraga Persija tersebut. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News