Enner Valencia, dari Buruan Polisi Hingga Jadi Bintang Piala Dunia 2022

21 November 2022 07:57

GenPI.co - Ekuador berhasil menumbangkan Qatar dengan skor 2-0 pada laga perdana Grup A Piala Dunia 2022 di Satdion Al Bayt Al Khor, Senin (21/11) dini hari WIB.

Hasil ini menjadikan Ekuador sebagai negara pertama dalam sejarah yang berhasil mengalahkan tim tuan rumah pada laga pembuka.

Dua gol milik Ekuador berasal dari Enner Valencia yang dibukukan melalui tendangan penalti pada menit ke-16 dan dalam permainan terbuka di menit le-31.

BACA JUGA:  Bungkam Qatar di Piala Dunia 2022, Ekuador Ukir Rekor Fantastis

Gol milik Ener Valencia ini membuatnya menjadi sosok paling bersinar di sepanjang pertandingan tersebut.

Ini bukan kali pertama Valencia tampil pada Piala Dunia, sebelumnya pemain berusia 33 tahun tersebut membela Ekuador pada edisi 2014.

BACA JUGA:  Enner Valencia Menggila di Piala Dunia 2022, Ekuador Bungkam Qatar 2-0

Saat ini, Valencia juga tercatat menjadi pencetak gol terbanyak Ekuador sepanjang masa dengan raihan 35 gol dari total 74 pertandingan di level klub dan internasional.

Namun, siapa sangka bahwa jauh sebelum mengenal sepak bola, Ener Valencia memiliki kehidupan yang kelam.

BACA JUGA:  Enner Valencia di Luar Nalar, Pahlawan Ekuador di 2 Seri Piala Dunia

Valencia yang lahir dari keluarga miskin telah membantu orang tua untuk mencari nafkah dengan pekerjaan serabutan.

Bahkan setelah menjadi pesepak bola ternama, Valencia juga sempat menjadi buruan polisi karena tuntutan hukum dari lantaran gagal memberikan uang perawatan anak kepada mantan rekannya pada 2018.

Meskipun telah menyelesaikan masalah tersebut, penampilan Valencia dicap menurun dan tersingkir dari Liga Inggris.

Akhirnya, pada 2020 Valencia pindah ke Turki dan bergabung dengan Feberbahce SK, mantan pemain West Ham dan Everton ini perlahan mulai menemukan tajinya kembali.

Valencia tercatat telah mengemas total 13 gol liga musim ini untuk Fenerbahce di semua kompetisi.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co