GenPI.co - Pelatih Timnas Indonesia U-20 Shin Tae Yong secara blak-blakan meminta pemainnya untuk bermain keras di atas lapangan.
Timnas Indonesia U-20 baru saja meraih kemenangan 3-2 atas klub Antalayaspor U-20 pada laga uji coba di Limak Arcadia Football Center, Turki, Selasa (8/11).
Tiga gol milik Timnas Indonesia U-20 dipersembahkan oleh Marselino Ferdinan (47' dan 63') serta Ronaldo Kwateh (89').
Ini merupakan kemenangan ketiga dari lima pertandingan uji coba di Turki, sebelumnya skuad Garuda Nusantara menang 2-1 atas Cakallikli Spor, kalah dari Turki U-20 1-2, menang 3-1 saat leg pertama melawan Moldova U-20, dan imbang 0-0 pada leg kedua.
Pencapaian tersebut tentu tidak terlepas dari tekad para pemain dan bimbingan pelatih Shin Tae Yong.
Selain melatih fisik dan teknik, Shin Tae Yong diketahui kerap memberikan motivasi dan berbagai wejangan, seperti menjelang kick-off melawan Antalayaspor U-20.
Dalam video yang diunggah di kanal Youtube PSSI, Kamis (10/11), Shin Tae Yong terdengar mengutarakan beberapa kata untuk menyemangati para pemainnya.
"Main keras, jangan takut salah, percaya diri, berani, dan bantu teman," tutur Shin Tae Yong.
Sementara itu, kemenangan atas Antalyaspor belum memuaskan Shin Tae Yong, juru taktik asal Korea Selatan itu menilai pemain Indonesia masih takut berduel melawan pemain-pemain Eropa yang bertubuh besar.
Kekurangan ini diharapkan bisa semakin berkurang pada laga-laga uji coba berikutnya.
Saat ini Timnas Indonesia U-20 masih berada di Turki dan direncanakan akan terbang ke Spanyol untuk melanjutkan pelatihan persiapan Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20 2023.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News