GenPI.Co - Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan tampil heroik pada babak perempat final China Open 2019.
Mereka mampu mengalahkan unggulan kelima asal Jepang Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe dengan skor 21-15, 21-12 di Olympic Sports Center, Jumat (20/9).
BACA JUGA:
China Open 2019: Unggul Jauh, Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kalah
Dahsyat! Anthony Ginting Tembus Semifinal China Open 2019
Perjuangan Ahsan/Hendra merebut tiket semifinal tidak semudah membalik telapak tangan.
Pasalnya, Ahsan sempat merasakan kesakitan pada betisnya. Pergerakan Ahsan pun tidak secepat biasanya.
"Waktu di gim pertama rasanya mendingan. Pada gim kedua terasa sakit lagi. Namun, sudah tanggung. Jadi, maksa saja di game kedua,” kata Ahsan sebagaimana dilansir laman PBSI.
Hendra menjelaskan, lawan bermain sangat bagus. Menurut Hendra, Endo/Watanabe menunjukkan pertahanan yang solid.
“Baru kali ini kami menang cukup mudah. Biasanya susah sekali menghadapi mereka," jelas Hendra.
Pada babak semifinal Ahsan/Hendra akan melawan wakil tuan rumah Li Junhui/Liu Yuchen.
"Besok kami akan fokus ke permainan kami dan lihat perkembangan kondisi Ahsan juga," tutur Hendra. (*)
Simak video pilihan redaksi berikut ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News