GenPI.co - Gelandang Manchester United Antony langsung terkena hukuman Erik ten Hag akibat kebanyakan gaya di atas lapangan.
Hal tersebut terjadi saat Manchester United menjamu FC Sheriff pada laga lanjutan Grup E Liga Europa 2022/23, Jumat (28/10) dini hari WIB.
Bermain di Old Trafford Stadium, saat itu kubu Man United tengah membangun serangan pada menit ke-37.
Bek Lisandro Martinez melihat Antony bergerak leluasa di sisi sayap kanan Man United, dan memberikannya operan.
Antony menerima dengan baik operan tersebut. Menariknya, dirinya langsung melakukan gaya berputar dua kali di tempat alih-alih memberikan umpan ke depan guna menciptakan gol.
Meski pada akhirnya Antony memberikan umpan ke lini pertahanan lawan, hal tersebut berhasil digagalkan karena para pemain bertahan FC Sheriff memiliki waktu lebih untuk kembali ke posisinya.
Alhasil, Antony pun langsung diganti oleh Erik ten Hag pada babak kedua dan memasukkan Marcus Rashford sebagai gantinya.
Pada laga tersebut, Manchester United berhasil mengalahkan FC Sheriff dengan skor yang cukup telak 3-0.
Ketiga gol Manchester United masing-masing dicetak oleh Diogo Dalot (44'), Marcus Rashford (65'), dan Cristiano Ronaldo (81').(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News