GenPI.co - Persija Jakarta ditahan imbang Persikabo 1973 dalam pertandingan pekan keempat Liga 1 2022/2023.
Berlaga di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (14/8), tim berjuluk Macan Kemayoran itu harus rela pulang dengan satu poin setelah imbang 1-1.
Pelatih Persija Thomas Doll mengakui masih banyak hal yang harus dibenahi dari skuad asuhannya itu.
"Kami masih banyak masalah di lini serang dan pertahanan. Masih banyak hal yang harus dibenahi," ungkap Doll seusai laga.
Dia mengatakan bersyukur bisa mendapatkan hasil imbang tersebut karena Persikabo memiliki banyak kesempatan mencetak gol.
"Saya tidak puas dengan permainan, terutama pada babak kedua," tuturnya.
Pelatih asal Jerman itu mengatakan Persija bermain mengecewakan pada babak kedua.
"Para pemain banyak kehilangan bola, bahkan kami hampir kebobolan dua kali," ucapnya.
Meskipun bermain kurang baik pada babak kedua, Doll melihat Persija bermain cukup bagus pada babak pertama.
Dia berharap para pemain bisa bermain lebih cerdas lagi ke depannya dalam sisa Liga 1 2022/2023.
Hasil imbang tersebut membuat Persija duduk di peringkat kesepuluh klasemen sementara Liga 1 dengan lima poin.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News