GenPI.co - Demi mewujudkan impiannya meninggalkan Manchester United, Cristiano Ronaldo dikabarkan rela gajinya dipotong.
Menurut laporan dari Football Italia pada Kamis (21/7), Jorge Mendes selaku agen Ronaldo dikabarkan telah mengatakan kepada calon-calon klub baru CR7 bahwa kliennya itu siap menerima potongan gaji sebesar 30 persen.
Tak hanya itu, tersiar juga kabar bahwa Ronaldo saat ini sangat tertarik untuk kembali ke Spanyol dan membela salah satu klub Ibu Kota, Atletico Madrid.
Namun sayang, klub berjuluk Los Rojiblancos itu tidak berada di posisi untuk mewujudkan kepindahan tersebut.
Penolakannya sederhana, karena megabintang Timnas Portugal itu bukan figur yang populer di kalangan suporter Atletico Madrid.
Hal tersebut diperparah karena Ronaldo selama sembilan musim dikenal membela rival sekota Atletico Madrid, yakni Real Madrid.
Selain itu, Atletico Madrid juga tidak dalam posisi secara finansial untuk merealisasikan proses transfer Ronaldo dan memilih untuk mendapatkan pemain yang lebih realistis.
Seperti diketahui, semenjak pertengahan bulan lalu terus tersiar kabar jika mantan pemain Juventus itu memiliki keinginan untuk meninggalkan Manchester United.
Padahal, Ronaldo sendiri baru kurang dari 12 bulan tiba di Old Trafford dari Juventus pada Agustus 2021.
Salah satu alasan kenapa Ronaldo sangat tertarik untuk hengkang dari Manchester United karena klub berjuluk Setan Merah itu gagal tampil di Liga Champions 2022/23.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News