Juara Malaysia Open 2022, Apriyani/Fadia Ditantang Eng Hian

04 Juli 2022 07:57

GenPI.co - Pebulu tangkis ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti mendapat tantangan dari sang pelatih, Eng Hian setelah keluar sebagai juara Malaysia Open 2022.

Apriyani/Fadia secara mengejutkan berhasil memastikan gelar juara Malaysia Open 2022 setelah mengalahkan wakil China, Zhang Shu Xian/Zheng Yu, Minggu (3/7).

Berstatus sebagai pasangan debutan dalam turnamen yang digelar di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Apriyani/Fadia mengunci kemenangan dengan skor 21-18, 12-21, 21-19.

BACA JUGA:  Terima Kasih Fans Malaysia, Apriyani/Fadia Main di Rumah Sendiri

Menanggapi pencapaian anak didiknya, pelatih ganda putri pelatnas Persatuan Bulu tangkis Seluruh Indonesia (PBSI), Eng Hian pun mengaku bersyukur.

Hal ini diungkapkan pelatih yang membawa Greysia Polii/Apriyani Rahayu meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 tersebut melalui unggahan di Instagram-nya, Minggu (3/7).

BACA JUGA:  Juara Malaysia Open 2022, Apriyani/Fadia Malah Tidak Puas

Eng Hian pun menantang Apriyani/Fadia untuk tidak cepat puas dan bisa menunjukan penampilan lebih maksimal di masa depan.

BACA JUGA:  Apriyani/Fadia Juara Malaysia Open 2022, Jokowi Beri Pesan Khusus

"Satu lagi berkah dan prestasi, apakah kalian, Apriyani dan Fadia merasa ini sudah cukup?" tulis Eng Hian melengkapi potret dirinya bersama dua anak didiknya.

Apriyani/Fadia memang menjadi harapan baru sektor ganda putri Indonesia setelah Greysia Polii memutuskan untuk pensiun sejak bulan lalu.

Sejak kemunculan perdananya pada SEA Games 2021, Mei lalu, Apriyani/Fadia mampu memberikan gebrakan baru dan langsung meraih medali emas.

Oleh karena itu, masih terlalu awal untuk berpuas diri, Apriyani/Fadia masih memiliki perjalanan panjang dan diprediksi akan semakin bersinar di masa depan.

Apriyani/Fadia akan menjalankan tantangan berikutnya pada Malaysia Masters 2022 (5-10 Juli) dan Singapore Open 2022 (12-17 Juli).(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co