GenPI.co - Penggemar bulu tangkis merasa senang terkait kompetisi Indonesia Open 2022 yang telah digelar di Istora Senayan, Jakarta sejak Selasa (14/6) hingga Minggu (19/6).
Demam bulu tangkis pun melanda salah satu penonton, di mana dirinya mulai aktif bermain pada gelaran antarkampung.
Rohman Ali, penonton Indonesia Open 2022, menilai ajang bulu tangkis bisa menumbuhkan minat masyarakat.
Menurutnya, hal itu biasa terjadi musiman ketika gelaran bulu tangkis berlangsung.
"Saya bikin kompetisi tingkat RT untuk masyarakat. Tujuannya biar sama-sama ikut meramaikan Indonesia Open," ujar Rohman kepada GenPI.co di Istora Senayan, Minggu (19/6).
Rohman menjelaskan turnamen itu memang tidak besar mendapatkan hadiahnya.
Namun, dia mengatakan antusiasme masyarakat perumahannya cukup tinggi untuk bermain bulu tangkis.
"Kalau soal hadiah, saya hanya mampu memberi Rp500 ribu untuk pemenangnya. Yang penting masyarakat senang," jelasnya.
Rohman yang tinggal di wilayah Cipete, Jakarta Selatan itu menuturkan ajang bulu tangkis tingkat RT bisa membangkitkan minat masyarakat.
Dia berharap melalui ajang bulu tangkis dari bawah mampu memperbanyak peluang lahirnya atlet baru.
"Turnamen itu yang ikut bukan hanya bapak-bapak, tetapi ada remaja. Nah, para remaja itu harapannya punya niat menjadi atlet bulu tangkis," imbuhnya.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News