GenPI.co - Tunggal putri asal China mengaku banyak mendapatkan pengalaman berharga dari ajang Indonesia Open yang digelar 14-19 Juni 2022 di Istora Senayan, Jakarta.
Pada turnamen BWF Super Series 1000 itu, Wang Zhi Yi harus puas sebagai runner up setelah kalah dari wakil Taiwan Tai Tzu Ying melalui rubber game dengan skor 23-21, 6-21, dan 15-21.
Pertandingan yang digelar pada Minggu (19/6) melawan Tai Tzu Ying yang merupakan unggulan nomor dua dunia itu memakan waktu hingga 1 jam.
“Tentu saya dapat banyak sekali pelajaran dari Indonesia Open kali ini, terutama dari segi kepercayaan diri,” tuturnya selepas laga.
Dia juga menyebut banyak mendapat pengalaman dari ajang Indonesia Open 2022.
“Saya lebih tahu cara bermain yang nyaman di lapangan itu seperti apa,” ucapnya.
Wang Zhi Yi mengatakan dengan mengetahui cara bermain yang nyaman, dia bisa menjaga tempo pertandingan dengan lebih baik lagi.
Dia pun berharap bisa berhasil pada setiap turnamen yang diikutinya, tidak hanya Indonesia Open, tetapi juga pada ajang lainnya.
“Semoga ke depannya bisa lebih banyak kesempatan untuk bertanding dan belajar dari pemain top yang lain,” ungkapnya.
Atas pencapaiannya meraih hasil runner up, Wang Zhi Yi membawa pulang hadiah uang sebesar USD 40.800 atau setara dengan Rp 605.533.200. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News