Jika Ini Terjadi, Malaysia Bantu Timnas Indonesia ke Piala Asia

13 Juni 2022 10:57

GenPI.co - Malaysia diprediksi bisa membantu Timnas Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia 2023 dengan skema tertentu.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia terpaksa mengakui keunggulan Yordania dengan skor 0-1 di laga kedua Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 di Kuwait, Minggu (12/6) dini hari WIB.

Gol tunggal milik Yazan Abdallah Al-Naimat tidak dapat dibalaskan oleh Timnas Indonesia dalam 90 menit waktu pertandingan normal.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia Dihajar Yordania, Shin Tae Yong Jujur

Alhasil, skuad Garuda saat ini menempati posisi kedua klasemen sementara Grup A dengan raihan tiga poin dari dua pertandingan.

Yordania di puncak klasemen dengan raihan enam poin, Kuwait di peringkat tiga karena kalah head to head dari Indonesia, dan Nepal di posisi terakhir.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia Juara, Kas Hartadi Terima Bonus PSSI Rp 100 Ribu

Dengan kondisi ini, Timnas Indonesia masih memiliki peluang untuk lolos ke putaran final Piala Asia 2023 melalui jalur lima runner-up terbaik, tetapi harus memenuhi beberapa syarat.

Syarat pertama, Indonesia wajib meriah kemenangan di laga pemungkas Grup A melawan Nepal pada Rabu (15/6) dini hari WIB.

BACA JUGA:  Yordania Frustrasi Lawan Timnas Indonesia, Nepal Bisa Hancur

Tidak hanya itu, Indonesia juga harus berharap Yordania bisa menang melawan Kuwait di laga pemungkas Grup A.

Timnas Indonesia juga berharap peraih runner-up di grup lain gagal memperoleh enam poin.

Salah satu peluang Indonesia lolos ke Piala Asia 2023 juga datang dari laga Grup E di mana saat ini puncak klasemen dihuni Bahrain dengan 6 poin, posisi kedua ada Malaysia dengan 3 poin, ketiga Turkmenistan dengan 3 poin, dan terakhir Bangladesh dengan 0 poin.

Jika Malaysia gagal meriah tiga poin tambahan dari laga pemungkas melawan Bangladesh, maka Timnas Indonesia punya peluang besar untuk masuk ke 5 runner-up terbaik.

Pasalnya hingga artikel ini dipublikasikan, peringkat lima di runner-up terbaik masih diisi oleh Malaysia. Sedangkan Timnas Indonesia berada di peringkat keenam.

Di sisi lain, Indonesia juga harus berharap Turkmenistan tidak menang saat berhadapan dengan Bahrain di laga terakhir.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co