Anthony Ginting Gagal Perbaiki Rekor Lawan Viktor Axelsen

11 Juni 2022 23:20

GenPI.co - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Anthony Ginting gagal memperbaiki rekor pertemuannya dengan tunggal putra peringkat satu dunia asal Denmark Viktor Axelsen.

Hal itu dipastikan setelah Ginting kalah dari Viktor Axelsen pada babak semifinal Indonesia Masters 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (11/6).

Ginting menyerah dengan dua gim langsung 15-21, 15-21 dalam waktu 48 menit.

BACA JUGA:  Lee Zii Jia Hancur, Media Malaysia: Anthony Ginting Mematikan

Kekalahan Ginting dari pemain Denmark itu menjadi kali kelima secara beruntun.

Kini Axelsen unggul 7-4 atas tunggal putra Indonesia peringkat keenam dunia itu.

BACA JUGA:  Fans Harap Anthony Ginting Juara Indonesia Masters 2022

Perjumpaan Ginting dengan Axelsen itu mengulang laga final Indonesia Masters 2020.

Saat itu Ginting keluar sebagai juara turnamen level Super 500 di tempat yang sama setelah memenangi pertarungan dua gim atas Axelsen.

BACA JUGA:  Tangguh, Axelsen Bungkam Anthony Ginting di Indonesia Masters

Kemenangan dua tahun lalu itu menjadi yang terakhir bagi Ginting atas Axelsen dalam lima perjumpaan terakhir mereka.

Ginting sebelumnya telah menelan empat kekalahan beruntun atas Axelsen, termasuk pada babak perempat final All England 2022.

Pada babak perempat final All England 2022 itu Anthony takluk dua gim langsung. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co