Bursa Transfer: West Ham Kembali Tertarik Datangkan Jesse Lingard

27 Mei 2022 16:57

GenPI.co - West Ham dikabarkan kembali tertarik untuk mendatangkan gelandang Manchester United Jesse Lingard pada bursa transfer musim panas 2022.

Dikutip dari Sky Sports, Jumat (27/5), dikabarkan West Ham telah mengajukan pertanyaan awal kepada perwakilan Jesse Lingard. 

Pertanyaan itu diajukan untuk kemungkinan mendatangkan pemain Inggris itu dengan status bebas transfer.

BACA JUGA:  Bursa Transfer: Fraser Forster Merapat ke Tottenham Hotspur

Diketahui kontrak Jesse Lingard akan habis pada Juni mendatang. 

Pemain produk akademi Manchester United itu juga diperkirakan tidak akan memperpanjang kontraknya di Old Trafford.

BACA JUGA:  Bursa Transfer: Real Madrid Tertarik Aurelien Tchouameni

Adapun pada bursa transfer musim dingin Januari lalu, West Ham pernah mencoba untuk mendatangkan Lingard. 

Namun, tidak ada kesepakatan yang terjalin di antara kedua belah pihak.

BACA JUGA:  Bursa Transfer: Bek Sevilla Diego Carlos Merapat ke Aston Villa

Sebelumnya, Lingard pernah membela West Ham sebagai pemain pinjaman pada paruh kedua musim 2020/21. 

Bersama The Hammers, Lingard berhasil kembali ke performa terbaiknya dengan mencetak 9 gol dan 5 assist dari 16 penampilan. 

Musim ini, pemain berusia 29 tahun itu tercatat tampil sebanyak 22 kali untuk Manchester United di berbagai ajang. 

Dia juga telah menyumbangkan dua gol serta satu assist dari 548 menit bermain. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co