GenPI.co - Jelang melawan Malaysia, Timnas Indonesia U-23 secara tidak langsung dibantu oleh para pemain Vietnam.
Hal tersebut dilontarkan oleh pelatih Malaysia U-23, Brad Maloney, dalam konferensi pers jelang laga melawan Timnas Indonesia U-23.
Maloney mengatakan para pemainnya di dalam skuad Malaysia U-23 telah menghabiskan banyak kekuatan fisik dan tenaga saat berhadapan dengan Vietnam di babak semifinal.
"Pertandingan melawan Vietnam sangat sulit dan menghabiskan banyak kekuatan fisik para pemain," ucap Maloney, dikutip dari Zingnews Sabtu (21/5).
Terkurasnya fisik para pemain Skuad Harimau Malaya Muda itu secara tidak langsung bisa menjadi sebuah keuntungan untuk para pemain Timnas Indonesia U-23 nantinya.
Meski begitu, Timnas Indonesia U-23 sendiri juga tengah tertimpa sial karena tidak akan diperkuat oleh lima pemain utamanya.
Seperti diketahui, Skuad Garuda Muda tidak akan diperkuatv oleh Firza Andika, Rachmat Irianto, dan Ricky Kambuaya karena kartu merah saat melawan Thailand.
Kemudian Egy Maulana Vikri dan Syahrian Abimanyu juga absen lantaran mengalami cedera.
Ditambah lagi, Malaysia U-23 saat ini juga tengah mempersiapkan diri melawan anak asuh Shin Tae Yong, sehingga laga tidak akan berjalan mudah.
"Kami sedang memulihkan diri, bersiap menghadapi Indonesia. Medali perunggu sangat berarti bagi Malaysia. Indonesia - Malaysia adalah konfrontasi khusus. Para pemain selalu lebih termotivasi saat bermain melawan Indonesia. Saya siap," ucap Maloney.
Pertandingan antara Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia dalam perebutan medali perunggu akan berlangsung di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, pada Minggu (22/5) pukul 16.00 WIB.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News