Target untuk Atlet Makin Tinggi, Menpora: Mimpikan Olimpiade!

10 Mei 2022 13:57

GenPI.co - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali mengatakan para atlet harus sudah mulai memasang target lebih tinggi dalam ajang internasional.

Dengan paradigma baru mengenai pembinaan olahraga prestasi, para atlet dan juga pengurus cabang olahraga dituntut untuk bis memasang target yang tinggi.

Menurut Amali, ajang SEA Games dan Asian Games hanya sebagai sasaran antara dan bukan target utama.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia U-23 Diperlakukan Tak Adil, Menpora Buka Suara

“Target kami langsung olimpiade. Para atlet mimpinya harus olimpiade,” ujarnya saat ditemui di Hall Basket GBK), Senyaan, Minggu (8/5).

Amali mengatakan sudah tidak bisa lagi mimpinya para atlet sekadar multi event yang levelnya di bawa olimpiade atau berbeda.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia U-23 Dibungkam Vietnam, Begini Kata Menpora

Meskipun demikian, dia mengungkapkan tetap akan mengirimkan kontingen pada ajang SEA Games 2021.

Hal tersebut guna mempersiapkan para atlet untuk kualifikasi Olimpiade Paris 2024 yang tidak lama lagi.

BACA JUGA:  Menuju Prestasi Lebih Baik, Menpora: Sekarang Belum Bisa Berharap

“Berjuanglah semaksimal mungkin karena hasil yang akan ditunjukkan pada SEA Games 2021,” ucapnya.

Ferry berharap keikutsertaan para atlet yang didominasi junior bisa membawa bekal dan modal untuk lolos kualifikasi .

“Mudah-mudahan akan menjadi modal untuk lolos kualifikasi Olimpiade Paris 2024,” tegasnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co