MotoGP Pakai Pawang Hujan, Riza Patria dan Fans Formula E Kompak

23 Maret 2022 23:20

GenPI.co - Ketua Fans Formula E Jakarta David mengklaim ajang balap mobil listrik di Kawasan Ancol, Jakarta Utara pada Juni nanti tidak akan menggunakan pawang hujan.

Diketahui, pawang hujan saat event MotoGP Mandalika sempat menjadi pro dan kontra di kalangan masyarakat Indonesia.

David mengatakan, ajang Formula E tidak selalu berpatokan segalanya dengan MotoGP.

BACA JUGA:  MotoGP Terkesima dengan Keramahan Risman, Beri Pesan Khusus

Jadi, melibatkan pawang hujan sepertinya bukan menjadi prioritas utama Formula E ke depannya.

"Tidak perlu menggunakan pawang hujan" katanya kepada GenPI.co, Selasa (22/03/2022).

BACA JUGA:  MotoGP Mandalika Disorot Tajam Media Asing, Disebut Tak Rasional

Dia mengatakan, pergelaran Formula E di Juni nanti diprediksi sudah memasuki musim kemarau.

Untuk itu kehadiran pawang hujan tidak diperlukan.

BACA JUGA:  Anies Baswedan Dielukan di MotoGP Mandalika, Ada Apa Gerangan?

"Ikhtiarnya lewat doa-doa dengan keyakinan masing-masing. Tidak menggunakan cara-cara seperti itu (pawang hujan, Red)," ucapnya.

Sementara itu, Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria tidak memberikan indikasi akan menggunakan jasa pawang hujan untuk Formula E.

"Ya, saya kira itu memang harus disesuaikan dengan musimnya," katanya di Balaikota Jakarta, Senin (21/03/2022).(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu Reporter: Andri Bagus Syaeful

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co