GenPI.co - Dihajar oleh Burnley dengan skor 2-3, Chelsea bikin malu publik Stamford Bridge.
Kekalahan Chelsea dari Burnley itu terjadi dalam ajang Liga Primer Inggris 2017/18 pekan pertama, pada Sabtu (12/8/2017) silam.
Bermain di Stamford Bridge Stadium, Chelsea yang berstatus sebagai tuan rumah tentunya diunggulkan untuk memenangkan pertandingan.
Selain status sebagai tuan rumah, skuad yang dimiliki The Blues juga dinilai lebih baik dari Burnley.
Kala itu, anak asuh Antonio Conte masih diperkuat oleh Alvaro Morata, Michy Batshuayi, Willian, Cesc Fabregas, David Luiz, hingga Thibaut Courtois.
Namun, hasil pertandingan di atas lapangan mengejutkan semua orang. Chelsea benar-benar hancur di babak pertama.
Dalam pertandingan tersebut, Burnley mampu unggul terlebih dahulu lewat gol yang dicetak oleh Sam Vokes di menit ke-24.
Tak berselang lama, giliran pemain Burnley lainnya yakni Stephen Ward yang sukses mencetak gol di menit ke-39.
Beberapa menit jelang akhir babak pertama, Burnley kembali mencetak gol lewat tandukan Sam Vokes di menit ke-43.
The Blues baru bisa mencetak gol di babak kedua, lewat tandukan Alvaro Morata di menit ke-69.
Chelsea kembali mencetak gol ketika pertandingan jelang usai, lewat tendangan kaki kiri David Luis di menit ke-89.
Bila melihat sejarah kedua tim, Chelsea telah bertemu Burnley sebanyak 49 kali dengan 21 kali menang, 12 kali imbang, dan 16 kali kalah.
Dan kini, kedua tim akan kembali bertemu dalam ajang Liga Primer Inggris 2021/22 pekan ke-28 pada Sabtu (5/3/2022) pukul 22:00 WIB di Turf Moor.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News