Bobby Nasution Bawa Angin Segar, Fans PSMS Medan Semringah

18 Februari 2022 00:40

GenPI.co - Wali Kota Bobby Nasution membawa angin segar, hingga membuat fans PSMS Medan merasa semringah.

Diketahui, angin segar yang dibawa oleh Bobby Nasution itu berupa langkah untuk menganggarkan dana sebesar Rp400 miliar.

Nantinya, dana Rp400 miliar itu untuk merenovasi total Stadion Teladan yang merupakan kandang klub sepak bola PSMS Medan.

BACA JUGA:  Perkuat Benteng Pertahanan, PSMS Medan Pinang Pemain Naturalisasi

Hal tersebut dikonfirmasi secara langsung oleh Pulungan Harahap selaku Kepala Dispora Kota Medan.

"Kami perkirakan Rp400 miliar. Tapi dilakukan secara bertahap setiap tahun, dan anggarannya di Dinas PKP2R (Perumahan Kawasan Permukiman dan Penataan Ruang)," ucap Pulungan, Kamis (17/2) kemarin.

BACA JUGA:  PSMS Medan Sebut Klub Rugi Banyak, Minta Ini ke PSSI dan LIB

Selain lapangan di dalam stadion, renovasi total kali ini juga dilakukan terhadap infrastruktur lainnya, seperti tempat parkir yang berada di luar stadion.

Tahun lalu pihaknya telah merenovasi sebagian kecil Stadion Teladan sebesar Rp1 miliar menggunakan anggaran APBD Perubahan 2021, seperti tempat duduk dan ruangan pemain.

BACA JUGA:  Sikap Tegas Bobby Nasution Terkait PSMS Medan, Jadi Bos Baru?

"Ini disebabkan DED yang lama untuk renovasi tidak sesuai kebutuhan, seperti tempat parkir masih di luar. Keinginan Pak Wali Kota parkir bawah tanah, seperti Lapangan Merdeka," katanya lagi.

Untuk tahap awal renovasi Stadion Teladan Medan, akan dilakukan pada triwulan ketiga tahun ini, karena triwulan pertama akan digelar sayembara dan berikutnya kajian DED (Detail Engineering Design).

Pulungan juga menyebut bila Bobby Nasution meminta langsung agar digelar sayembara terlebih dahulu sebelum pembuatan DED, sehingga warga Kota Medan ikut andil merenovasi stadion ini.

"Juara sayembara ini akan diumumkan, dan menjadi dasar Dinas PKP2R merevitalisasi Stadion Teladan. Sayembara ini dilakukan di triwulan pertama," kata Pulungan.(Antara)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co