Wonderkid Malaysia Absen di AFF U23, Timnas Indonesia Bakal Hoki

08 Februari 2022 12:20

GenPI.co - Wonderkid Malaysia Wan Ahmad Kuzri Wan Ahmad Kamal dipastikan absen di AFF U23. Timnas Indonesia diprediksi bisa hoki.

Tanpa wonderkid yang satu ini, kekuatan Malaysia diprediksi akan tergerus.

Performanya sangat mungkin tak lagi bisa meledak bak harimau lapar.

BACA JUGA:  Wonderkid Panathinaikos Kirim Kode Kita Garuda, Mohon Siap-siap

Tim berjuluk Harimau Muda itu terlihat pincang sebelum bertolak ke Kanboja pada 12 Februari 2022.

Tak ada lagi Wan Ahmad Kuzri Wan Ahmad Kamal. Sejumlah masalah di Amerika Serikat tak bisa diselesaikan tepat waktu.

BACA JUGA:  Wonderkid Gahar Cyrus Margono Tak Masuk Radar Shin Tae Yong

Negeri yang menjadi tempatnya berkarier itu akhirnya mengganjal niatan wonderkid ini untuk membela Malaysia.

"Dia sangat ingin bergabung. Tetapi waktunya sangat singkat. Semoga dia bisa bergabung dengan tim sesegera mungkin," kata pelatih Malaysia U23, Brad Maloney, seperti dikutip Berita Harian, Selasa (8/2/2022).

BACA JUGA:  Jurus Aneh Shin Tae Yong, Wonderkid Gahar Dicoret dari Timnas

Untuk diketahui, Wan Ahmad Kuzri Wan Ahmad Kamal adalah salah satu pemain gahar yang dimiliki Malaysia. Saat ini, Wan Ahmad berkarier di klub Amerika Serikat, Akron Zips.

Persaingan panas dengan Indonesia pun diprediksi sulit diwujudkan. Tiket kemenangan diyakini bakal menjadi milik Indonesia.

"Saya sudah berbicara dengan federasi. Saya ingin menggunakan kesempatan ini untuk wajah-wajah baru dan memberikan kesempatan kepada mereka untuk menguji kemampuan," tambah Brad Maloney.

Untuk diketahui, Wan Kuzri merupakan pemain berkebangsaan Malaysia yang lahir di Carbondale, Illinois, Amerika Serikat, pada 14 September 1998.

Karier sepak bola Wan Kuzri berawal dari akademi sepak bola Saint Louis Scott Gallagher di 2015.

Dia juga sempat membela timnas Amerika Serikat U17 pada 2013 dan 2014.

Selain itu, akademi lainnya yang pernah disinggahi gelandang bertahan ini adalah Sporting Kansas City.

Kontrak profesional pertamanya didapat pada Mei 2015 bersama Saint Louis FC, klub yang berkompetisi di kasta kedua Amerika Serikat, USL Championship.

Selain itu, dia sempat menghabiskan masa peminjaman ke Saint Louis FC U23 yang berkompetisi di USL Premier Development League.

Pada 2017, Wan Kuzri mendapatkan kontrak baru bersama Swope Park Rangers pada Maret 2017.

Pada tahun yang sama, dia menjadi pemain asal Malaysia pertama yang bermain di USL.

Pada April 2018, Wan Kuzri dikontrak Sporting Kansas City, klub kasta tertinggi di Liga Amerika Serikat, atau Major League Soccer (MLS).

Gol pertamanya di MLS tercipta ketika Sporting Kansas City menang 4-1 atas Minnesota United pada 3 Juni 2018. (*)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Agus Purwanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co