Pemain Brasil Ingin Dinaturalisasi, Timnas Indonesia Untung Besar

08 Januari 2022 08:57

GenPI.co - Pemain Brasil ini ternyata ingin dinaturalisasi, Timnas Indonesia bisa untung besar.

Timnas Indonesia kembali mendapat angin segar usai pemain PSIS Semarang, Bruno Silva ingin dinaturalisasi demi bisa memperkuat lini serang skuad Garuda.

Bruno Silva merupakan penyerang berpaspor Brasil yang berkontribusi bagi PSIS Semarang untuk bisa bertahan di Liga 1.

BACA JUGA:  Bantai Malaysia dan Singapura, Timnas Indonesia Juara Piala AFF

Meskipun kontraknya bersama PSIS Semarang dikabarkan akan habis pada akhir tahun ini, Bruno Silva yakin akan terus melanjutkan kariernya di Indonesia.

Dalam video yang diunggah oleh kanal Youtube Tiento Indonesia, Kamis (6/1), Bruno Silva menegaskan bahwa akan terus merumput di Indonesia meskipun tidak lagi bersama PSIS.

BACA JUGA:  Marselino Ferdinan, Aset Timnas Indonesia Gemparkan Media Inggris

"Karena saya ada 1 tahun kontrak di PSIS, sampai Desember 2022 , tapi saya mau melanjutkan karier saya di sini," ucap Bruno Silva.

BACA JUGA:  Renan Silva, Calon Angin Segar Shin Tae Yong di Timnas Indonesia

"Mungkin itu di PSIS atau klub lainnya," imbuhnya.

Lebih lanjut, Bruno membeberkan bahwa tujuannya yaitu untuk meraih mimpinya mendapatkan kewarganegaraan Indonesia.

"Tapi mimpi saya itu adalah menjadi untuk naturalisasi. Saya ingin menjadi orang Indonesia. Ini adalah jalan saya," ujar Bruno Silva.

Bruno Silva juga berharap suatu saat nanti memiliki kesempatan untuk bisa membela Timnas Indonesia.

"Saya sudah tiga tahun (di Indonesia). Saya pasti bisa menjadi (orang) Indonesia. Jika saya punya kesempatan, saya bekerja untuk ini," jelas Bruno Silva.

"Jika saya punya kesempatan bermain dengan timnas, saya ingin bermain untuk Indonesia," tegasnya.

Menilik aturan UU No 12 Pasal 9 Tahun 2006 tentang Kewarganegaraan, untuk mendapatkan status WNI, warga asing membutuhkan waktu minimal lima tahun menetap di Indonesia.

Oleh karena itu, pemain berusia 30 tahun itu membutuhkan setidaknya dua tahun lagi untuk mewujudkan impiannya.

Hal ini tentu bisa menjadi kabar baik untuk Timnas Indonesia yang saat ini kekurangan pemain yang sangar di lini depan.

Kendati demikian, untuk bisa masuk ke skuad Garuda tentu tidak mudah karena harus sesuai dengan plot yang direncanakan oleh sang pelatih, Shin Tae Yong.

Apalagi, saat ini juru taktik asal Korea Selatan itu telah merekomendasikan empat nama pemain kepada PSSI untuk dinaturalisasi seperti Jordi Amat, Mees Highlers, Sandy Walsh, dan Ragnar Oratmangoen.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co