GenPI.co - Persija berhasil menang dari PSIS dengan skor 2-1 dalam pertandingan perdana mereka pada putaran kedua ini. Ada catatan penting dari Ketum Jakmania.
Pertandingan yang dilangsungkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta ini berlangsung sengit.
Persija unggul terlebih dahulu melalui Marko Simic pada menit ke-14 setelah dia berhasil memanfaatkan umpan terukur dari Marco Motta.
Lima menit berselang, blunder yang dilakukan Otavio Dutra pada menit ke-19 berhasil dimanfaatkan oleh Eka Febri untuk menyamakan kedudukan.
Macan Kemayoran, julukan Persija, baru berhasil mencuri gol kemenangan pada menit ke-69 lagi-lagi melalui striker andalan mereka, Marko Simic.
Meski berhasil menang pada pertandingan pertama ini, ketua umum The Jakmania, Diky Soemarno mengkritisi permainan Persija.
Menurutnya, permainan Persija belum banyak berubah dari putaran pertama.
“Entah kenapa, tapi Persija belum menunjukkan perkembangan secara permainain,” tutur Diky saat dihubungi GenPI.co, Jumat (7/1).
Dia bahkan mengatakan PSIS bermain lebih baik dibandingkan Persija pada pertandingan Kamis (6/1) malam tadi.
“Persija mampu memanfaatkan peluang sehingga hasil akhir bisa menang. Ini jadi catatan untuk pelatih Angelo Alessio,” tambahnya.
Meski begitu, Diky mensyukuri hasil kemenangan ini dan berharap pada pertandingan setelahnya akan ada perubahan positif.
“Semoga tidak hanya menang, tetapi juga bisa menampilkan permainan yang baik,” harap Diky. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News